google-site-verification: google24eb8f207a1da9d8.html

Thursday, February 27, 2014

CARA MENGHILANGKAN FEEDBACK PADA SOUND SYSTEM

Bagi anda yang sering berkecimpung di dunia sound system pasti sering berjumpa dengan keadaan feedback, yaitu suara dominan tidak karuan yang keluar dari speaker, biasanya terdengar mendengung atau mendenging keras. Hal tersebut dapat diakibatkan oleh beberapa faktor.

Faktor utama yang sering terjadi dalam instalasi sound system adalah munculnya suara feedback/mencuit, dimana selain disebabkan oleh titik penempatan speaker yang salah/kurang sesuai dan penggunaan microphone yang kualitasnya rendah, serta setting bass-treble atau bahkan setting equalizer yang kurang tepat sehingga munculnya suara mencuit/feedback yang menyakitkan telinga.

Ada dua cara yang biasa dilakukan oleh seorang soundman, diantaranya adalah melakukan tindakan manual pada perangkat soundsystem atau menambahkan alat penghilang Feedback otomatis.


Cara menghilangkan feedback secara manual:
  1. Setelah peralatan sound system anda terpasang janganlah dinyalakan dulu, tapi aturlah seluruh putaran potensio pada masing-masing alat pada putaran kurang dari setengah putaran, hal ini untuk menghindari feedback yang muncul secara mendadak.
  2. Aturlah posisi speaker agar tidak mengarah langsung ke sumber bunyi misalnya microphone, gitar, dan lain-lain.
  3. Hindari memasang speaker terlalau dekat dengan sumber bunyi seperti dengan microphone.
  4. Saat ujicoba suara lakukanlah putaran besaran suara sedikit demi sedikit, apabila terasa akan adanya feedback kurangi lagi putarannya.
  5. Apabila saat soundsystem berjalan tiba-tiba muncul feed back segeralah kurangi besaran potensio volume master pada speaker yang feedback tersebut, apabila feedback masih muncul beralihlah perhatian pada mixer dengan mengecilkan besaran high(untuk jenis feedback yang mencuit) atau low(untuk jenis feedback yang mendengung).

Cara menghilangkan feedback secara otomatis:

Anda harus menambahkan sebuah perangkat otomatis penghilang feedback, misalnya dengan menggunakan Feedback Destroyer FBQ1000 atau Feedback Destroyer PRO FBQ1000. Ini adalah sebuah alat canggih yang bekerja secara otomatis untuk menghilangkan suara feedback yang sering muncul saat microphone berdekatan dengan speaker.

Dengan alat ini maka feedback dapat diminimalisir. Dengan alat ini bekerja secara otomatis saat terjadi feedback, saat feedback muncul maka secara otomatis diredam, sehingga feedback tidak berkelanjutan.

Alat ini bekerja secara otomatis, sehingga bila terjadi feedback di frekuensi tertentu maka secara otomatis scanning dan mengeliminasi.

Cara pemasangan alat penghilang feedback otomatis:
1. Mic --> MIXER ---> FBQ--> AMplifier --> speaker
2. Mic --> Mixer ---> EQUALIZER --> FBQ--> Amplifier --> Speaker
3. Mic --> Preamp Mic --> FBQ --> Amplifier --> Speaker
4. Mic Wireless --> FBQ--> Amplifier --> Speaker

Catatan :
Mic wireless bisa langsung disambung ke FBQ karena ada pre amp mic didalam receivernya. Detailnya bila di urai akan seperti no 3.

Cara setting Feedback Destroyer :
Pastikan angka yang tampil di display adalah angka " 3 " yang menunjukkan FBQ bekerja secara otomatis. Bila tidak tampil angka 3, silahkan rubah seperti dibawah ini:
  1. Bila saat pertama kali dinyalakan, lihat angka yang muncul di display, bila berupa 2 tanda garis (blank --), itu menandakan masih setting pabrik ( by pass ). Dengan knob tersedia disebelahnya, putar sampai menunjukkan ke angka 3,
  2. Kemudian tekan tombol " STORE " sampai lampu mati.
  3. Sekarang Feedback destroyer anda sudah dalam kondisi full automatic.
Setting lainnya :
1. FBQ ada 2 input dan 2 output, bila keduanya akan di fungsikan mono, maka lakukan setting sebagai berikut :
- Tekan kedua tombol ENGINE L dan ENGINE R secara bersama-sama, sampai lampu menyala.
- Setelah Lampu menyala, pastikan angka yang tampil pada angka 3 ( seting automatic ), bila belum
menunjukkan angka 3, ptar knob besar disebelah display sampai menunjukkan angka 3.
- Bila sudah ke angka 3, tekan store.
- Proses setting selesai, kedua engine L dan R --> sudah dalam satu kesatuan kerja ( mono ).
2. Bila di inginkan 2 input dalam keadaan bekerja terpisah, maka lakukan setting sebagai berikut :
- Tekan salah satu ENGINE L atau boleh ENGINE R, pastikan yang nyala salah satu.
- Bila sudah nyala salah satu, cek angka yang tampil, pastikan di angka 3 ( setting Automatic ).
- Tekan tombol STORE untuk menyimpan perubahannya.
- Proses setting selesai, kedua tombol bekerja terpisah, masing-masing filter bekerja sendiri-sendiri .
3. Tombol IN/OUT --> bila lampu mati, maka prametric EQualizernya dalam keadaan bekerja, tapi bila dalam keadaan nyala maka parametric Equalizernya OFF ( by pass ).
- Agar suaranya bagus, matikan tombol IN/OUT nya ( lampu mati ).
- Tekan STORE untuk menyimpan perubahannya.

Tips untuk memperoleh hasil optimal :
1. Buka volume mic sampai terdengar suara mencuit, bila beberapa detik langsung hilang berarti alat bekerja dengan baik.
2. Pindah posisi mic berulang kali sampai tidak ada suara mencuit lagi terdengar.
3. kecilkan volume mic secukupnya.
4. Mic siap dipergunakan.

Catatan :
1. Setting otomatic tetap tersimpan di data memory FBQ, tetapi frekuensi feedback yang tersimpan akan hilang.
2. Agar tidak hilang, kalau memungkinkan FBQ tetap dalam kondisi hidup. Tetapi kalau tidak memungkinkan dan harus dimatikan maka lakukan setting volume mic awal agar menghasilkan hasil yang optimal ( lihat tips diatas ).

Fungsi Tambahan
Feedback destroyer, selain mengontrol atau menghilangkan suara feedback dengn cepat, juga mempunyai fitur yang bekerja secara otomatis juga yaitu Parametik Equalizer. Dimana, suara yang masuk diolah sedemikian rupa sehingga menghasilkan tanggapan suara yang lebih merata dan enak didengar. Bass-midle-treble di tata menjadi seimbang. meskipun anda tidak menggunakan equalizer tambahan, tapi suara yang dihasilkan se olah-olah sudah dipasang equalizer

Spesifikasi produk :

- Automatic mencari dan menghilangkan suara feedabck sampai 12 macam frekuensi feedabck perline
- Band stop filter yang ultra sempit sehingga tidak mengurangi performa suara yang dihasilkan
- Dilengkapi tombol reset ke setting pabrik bila di inginkan kembali ke setting awal
- 2 channel input yang bisa di fungsikan terpisah
- Dilengkapi parametric Equalizer yang bekerja secara otomatic / manual (bisa disetting )
- Dilengkapi pilihan input : -10dBv (dari preamp mic/receiver mic) dan +4 dbu (dari EQ/mixer)
- Connector input cannon dan jack Akai
   Baca juga  PRINSIP DASAR SETTING EQUALIZER

No comments:

Post a Comment